TEGAL - Dalam menciptakan keamanan kenyamanan masyarakat dibumi Republik Indonesia menjelang pemilihan umum 2024 mendatang TNI - Polri terus berupaya memantapkan sinergitas aparat keamanan. Salahsatunya TNI - Polri Kota Tegal dan Kabupaten Tegal dengan menggelar apel Konsolidasi bersama di Jalan Taman Pancasila Kota Tegal.Selasa (7/3/2023).
Kegiatan apel berlangsung dipimpin Kapolres Tegal Kota AKBP Jaka Wahyudi dan turut mendampingi Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, Danbrigif 4/DR, Kolonel Inf. Gunarto, Dandim 0712/Tegal Letkol. Inf. Carly Clay Leonardo Sondakh, Danlanal Tegal Letkol Mar. Moch. Chanan. A, Dansatradar 214 Tegal Letkol Lek. I Ketut Wiratmaja serta Kapolres Tegal AKBP Moch. Sajarod Zakun.
Kapolres Tegal Kota AKBP Jaka Wahyudi dalam sambutannya mengatakan, kegiatan apel sinergritas ini merupakan wujud kesiapan dari TNI-Polri untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terlebih dalam menghadapi tahapan Pemilu 2024 mendatang.
“Tahun politik sudah mulai berjalan dan saat ini tahapan-tahapan pemilu sudah dilaksanakan. Untuk itu kita harus bisa menjaga harkamtibmas khususnya di wilayah Kota dan Kabupaten Tegal, " ungkap Kapolres.
Jalinan harmonisasi dan silaturahmi ini, lanjut Kapolres, harus kita tingkatkan dan bukan hanya kegiatan seremonial saja, akan tetapi harus benar-benar kita laksanakan dilapangan.
“Kita harus tetap solid, dalam setiap pelaksanaan tugas, TNI-Polri merupakan garda terdepan untuk mewujudkan keutuhan NKRI.
Kita sama-sama mengawal, mengamankan dan melayani seluruh masyarakat, ” imbuhnya.
Sementara itu, Dandim 0712/Tegal Letkol. Inf. Carly Clay L Sondakh menambahkan, tantangan kedepan khususnya terkait tahun politik. Karenanya perlu adanya soliditas dan sinergritas dari TNI-Polri.
“Tantangan kedepan, dalam tahun politik dinamika dan gejolak yang ada pada masyarakat tidak sama dengan tahun sebelumnya. Hal ini perlu adanya kondusifitas wilayah.
Namun, ini tidak bisa tercipta secara tiba-tiba, dan kita sudah tunjukan bahwa TNI-Polri di Kota dan Kabupaten Tegal itu solid, untuk mengamankan seluruh agenda pemerintah baik tingkat daerah maupun pusat atau yang bersifat nasional, ” pungkasnya. (Zaenal)